Menu

Mode Gelap
Lantai Tiga Mapolda Banten Terbakar, Ini Kata Wakapolda  Presiden Prabowo Subianto Lantik Penasehat Khusus, Utusan Khusus dan Staf Khusus Presiden Presiden Prabowo Lantik Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto Lantik Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo Subaianto-Gibran Rakabuming Raka Resmi Jabat Presiden dan Wakil Presiden RI

Hukum & Kriminal · 15 Okt 2024 12:03 WIB ·

Operasi Zebra Maung 2024 Polda Banten Berlangsung Dua Pekan, Ini Target dan Sasarannya 


 Operasi Zebra Maung 2024 Polda Banten Berlangsung Dua Pekan, Ini Target dan Sasarannya  Perbesar

SERANG – Polda Banten melaksanakann Operasi Zebra Maung 2024 selama dua pekan ke depan.

Operasi Zebra Maung 2024 ditandai dengan adanya gelar pasukan di Mapola Banten, Senin 14 Oktober 2024 pagi hari.

Operasi Zebra Maung 2024 akan digelar dibeberapa titik yang ditetapkan pihak Kepolisian mulai 14-27 Oktober 2024 dengan melibatkan 550 personel.

Ada 14 sasaran operasi yang menjadi perhatian utama. Yaitu; Pemasangan rotator dan sirine tidak sesuai peruntukan. Penertiban kendaraan bermotor yang menggunakan plat rahasia atau plat dinas. Pengemudi kendaraan bermotor di bawah umur.

Kendaraan yang melawan arus. Berkendara di bawah pengaruh alkohol dan narkoba. Menggunakan ponsel saat berkendara. Tidak menggunakan sabuk pengaman atau safety belt. Melebihi batas kecepatan, terutama pada sepeda motor berboncengan lebih dari satu.

Kendaraan roda empat atau lebih yang tidak layak jalan. Kendaraan roda empat atau lebih yang tidak dilengkapi perlengkapan standar.

Kendaraan roda dua atau roda empat yang tidak dilengkapi STNK. Pelanggaran terhadap marka jalan atau penggunaan bahu jalan. Penyalahgunaan tanda nomor kendaraan bermotor (TNKB) diplomatik.

Dalam keterangannya, Wakapolda Banten Brigjen Pol Hengki kegiatan operasi merupakan langkah strategis untuk mendukung pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih.

“Operasi ini dalam rangka mendukung suksesnya pelantikan presiden/wakil presiden terpilih serta mengajak masyarakat untuk tertib berlalu lintas demi terwujudnya kamseltibcarlantas yang aman dan nyaman,” katanya.

Hengki mengatakan, kegiatan ini mengedepankan edukatif, persuasif, dan humanis serta penegakan hukum secara elektronik.

“Selain itu, kami juga akan memberikan teguran simpatik kepada para pelanggar,” katanya.

Pihaknya berharap kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas dapat meningkat, sehingga angka pelanggaran dan meminimalisir kecelakaan. (*/red)

BACA JUGA   Aksi Teroris di Makassar Tak Beradab
Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Menkraf RI: Banten Creatif Fest Wujud Nyata The New Engine of Growth

17 Maret 2025 - 23:33 WIB

Tasyakuran Milad 15 FBN, Gubernur Banten: Relawan Kemanusiaan Harus Memiliki Daya Tahan

16 Maret 2025 - 21:13 WIB

Budi Rustandi Ajak Influencer dan Conten Creator Bersinergi Bangun Kota Serang

16 Maret 2025 - 19:30 WIB

Bikers Brotherhood 1% MC Chapter Banten Berbagi Kebahagian di Bulan Ramadan

15 Maret 2025 - 18:37 WIB

KCIC Siapkan 808 Ribu Tempat Duduk untuk Angkutan Lebaran 2025

15 Maret 2025 - 18:29 WIB

Manfaatkan Teknologi, Forum CSR Kota Serang Usung Transparansi dan Tepat Sasaran

14 Maret 2025 - 22:32 WIB

Trending di Daerah