TIRTAYASA.ID, SERANG – Anak Muda yang tergabung dalam Gerakan Milenial (GEMA) Banten mendeklarasikan dukungan untuk Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon Presiden 2024 di Cafe Kebon Cau, Jum’at (25/2).
Pembacaan deklarasi oleh Ketua GEMA Banten Jahari diikuti oleh puluhan Milenial dari berbagai wilayah di Provinsi Banten. Deklarasi disaksikan Ketua Dewan Pembina GEMA Banten Yayan Anugraha dan Ketua DPD Demokrat Banten Iti Oktavia Jayabaya.
Yayan Anugraha mengatakan, pembentukan GEMA AHY ini digagas oleh anak-anak muda yang mencintai Agus Harimurti Yudhoyono sekaligus mendukung AHY menjadi Presiden 2024.
Selanjutnya, Yayan Anugraha memberikan gambaran Program yang menarik untuk anak muda yang tergabung dalam GEMA AHY Banten seperti pemahaman didunia digital, kewirausahaan, dan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan skill anak muda.
Sementara itu, Iti Octavia Jayabaya mengatakan para milenial adalah bagian dari masyarakat yang terintegrasi dalam memanfaatkan bonus demografi.
“Ide dan gagasan anak muda harus kita kolaborasikan dalam bingkai kebijakan dan pembangunan, karena yang mengisi pembangunan ini adalah kita semua,” ujarnya.
Selain itu, Ketua DPD Demokrat Provinsi Banten itu berharap GEMA AHY Banten mempunyai ide dan gagasan bisa memberikan aksi nyata terhadap kegiatan sosial kemasyarakatan. (rls)