Menu

Mode Gelap
Lantai Tiga Mapolda Banten Terbakar, Ini Kata Wakapolda  Presiden Prabowo Subianto Lantik Penasehat Khusus, Utusan Khusus dan Staf Khusus Presiden Presiden Prabowo Lantik Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto Lantik Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo Subaianto-Gibran Rakabuming Raka Resmi Jabat Presiden dan Wakil Presiden RI

Ekonomi · 16 Apr 2022 02:20 WIB ·

Jelang Lebaran 2022, Mendag Pastikan Pasokan Bahan Pokok Aman


 Jelang Lebaran 2022, Mendag Pastikan Pasokan Bahan Pokok Aman Perbesar

TIRTAYASA.ID – Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi memastikan pasokan bahan pokok aman sampai dengan lebaran Idul Fitri. Kepastian ini diungkapkan Mendag Lutfi saat memantau Pasar Rawamangun, Jakarta, Kamis 14 April 2022.

Hadir dalam pemantauan tersebut, Kepala  Badan Pangan Nasional Arief  Prasetyo Adi, Wakil  Ketua  Satgas Pangan Polri  Brigjen Whisnu  Hermawan, Direktur Jenderal Perdagangan  Dalam  Negeri  Oke  Nurwan, serta Direktur  Supply  Chain dan  Pelayanan Publik  Bulog Mokhamad Suyamto.

“Hari ini kita melihat ketersediaan bapok ketika Ramadan dan bersiap-siap  sebelum  hari  raya Idulfitri. Bapok stoknya cukup dankarena stoknya cukup mudah-mudahan harga bisa terjangkau,” ujar Mendag Lutfi melalui siaran pers.

Kata Lutfi, sebagian besar harga bapok cenderung turun. Misalnya, harga beras stabil berada di kisaran Rp10.000/kg untuk beras medium dan Rp12.400/kg untuk beraspremium. Komoditas lain, seperti cabai dan bawang harga cenderung turun.

BACA JUGA : Koalisi Mahasiswa Banten Dukung Gus Muhaimin Jadi Presiden 2024

Harga cabai merah keriting turun 11,09  persen,  cabai  merah  besar  turun  6,83  persen,  cabai  rawit  merah  turun  22,84  persen,  serta bawang merah turun 5,77 persen.Sedangkan, gula pasokannya cukup meskipun harga mengalami kenaikan.

Harga gula saat ini berada di kisaran Rp14.700/kg, naik 3,52 persen dibanding bulan sebelumnya. Kenaikan harga ini didorong oleh harga paritas impor.

“Sementara harga telur dan ayam cenderung turun dan diharapkan  terus  stabil,    jangan  turun terlalu banyak untuk memberikan keuntungan kepada peternak,” katanya.

Mendag Lutfi melanjutkan, harga minyak goreng curah masih relatif tinggi. Di Pasar Rawamangun minyak goreng curah dijual dengan harga Rp16.000/kg.

“Kondisi harga ini akan terus membaik dan diharapkan  sesuai  dengan  harga  yang  ditentukan  Pemerintah  sebelum  Lebaran,  sesuai  HET Rp14.000/liter,” ucapnya.

BACA JUGA   Kasus Melonjak, Dewan Minta Pemerintah Ekektifkan Satgas RT-RW

Kepala  Badan  Pangan Nasional Arief  Prasetyo  Adi mengatakan, saat ini pihkanya harus menjaga harga di tingkat hulu dan hilir.

“Harga di tingkat hulu diharapkan tidak terlalu turun sehingga petani dan peternak dapat merasakan harga yang baik dan sampai dengan Lebaran kita pastikan stok stabil dan masuk terus ke Jakarta,” katanya.

Menurut Arief, berdasarkan  pantauan di  pasar  harga  daging  sapi  cenderung  mengalami kenaikan  dengan  kisaran  Rp130.000—Rp140.000/kg.  Kenaikan  ini  disebabkan  harga  bakalan  dari luar negeri  yang  meningkat.  Untuk  itu,  pasokan daging  sapi  akan  diseimbangkan  dengan pasokan beberapa produk lain, seperti daging beku.

BACA JUGA : Mahasiswa Banten Tuntut Stabilitas Harga Kebutuhan Pokok

“Jadi dipastikan masyarakat mendapatkan alternatif untuk membeli daging sapi segar, daging sapi beku,   dan   daging   kerbau.   Pemerintah   memastikan   menjelang   Lebaran   harga   daging   akan terjangkau,” terangnya.

Pada bagian akhir, Wakil  Ketua  Satgas Pangan Polri  Brigjen  Whisnu  Hermawan mengungkapkan, Satgas  Pangan  di  tingkat  pusat  dan  daerah  terus  mengawal dan  mengawasi  peredaran  bapok,  khususnya  dalam  menghadapi  Idul Fitri.

“Kami pastikan semua komoditas bapok tersedia. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir karena stok bapok dipastikan ada,” terangnya. (rls)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Menkraf RI: Banten Creatif Fest Wujud Nyata The New Engine of Growth

17 Maret 2025 - 23:33 WIB

Tasyakuran Milad 15 FBN, Gubernur Banten: Relawan Kemanusiaan Harus Memiliki Daya Tahan

16 Maret 2025 - 21:13 WIB

Budi Rustandi Ajak Influencer dan Conten Creator Bersinergi Bangun Kota Serang

16 Maret 2025 - 19:30 WIB

Bikers Brotherhood 1% MC Chapter Banten Berbagi Kebahagian di Bulan Ramadan

15 Maret 2025 - 18:37 WIB

KCIC Siapkan 808 Ribu Tempat Duduk untuk Angkutan Lebaran 2025

15 Maret 2025 - 18:29 WIB

Manfaatkan Teknologi, Forum CSR Kota Serang Usung Transparansi dan Tepat Sasaran

14 Maret 2025 - 22:32 WIB

Trending di Daerah