Menu

Mode Gelap
Hasil Pengundian KPU Banten, Airin-Ade Nomor Urut Satu, Andra-Dimyati Nomor Urut Dua Nanang Saefudin Dilantik Jadi Pj Wali Kota Serang Bandung Raya Diguncang Gempa Bumi 5.0  Pasangan Andra dan Dimyati Daftar ke KPU Banten Syafrudin-Heriyanto Daftar Ke KPU Kota Serang 

News · 29 Okt 2022 02:55 WIB ·

Anak-Anak Muda di Kota Serang Launching Muda Harapan Bangsa


 Anak-Anak Muda di Kota Serang Launching Muda Harapan Bangsa Perbesar

TIRTAYASA.ID, KOTA SERANG – Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober selalu diramaikan dengan berbagai acara kepemudaan. Tujuannya, untuk menjadi pengingat generasi muda hari ini atas perjuangan para pemuda masa lalu.

Seperti halnya yang dilakukan oleh puluhan anak-anak muda di Kota Serang yang berkumpul di Aula Teras Meeting Room pada hari ini, Jumat 28 Oktober 2022.

Dalam pertemuan tersebut diperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 sekaligus launching sebuah lembaga bernama Muda Harapan Bangsa dan pembukaan program Akademi Pemimpin Muda.

Agenda yang dihadiri oleh 50 pemimpin muda yang tersebar dari berbagai kampus yang ada di Kota Serang tersebut dimulai sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 14.00 WIB di Aula Teras Resto & Meeting Kota Serang.

Pendiri dan Pembina Muda Harapan Bangsa, Omat Rachmat Hasbullah mendeklarasikan langsung Lembaga tersebut sebagai wadah Pendidikan dan pelatihan generasi muda khususnya menyiapkan kepemimpinan para pemuda.

Omat menyebutkan, Muda Harapan Bangsa merupakan lembaga yang lahir dari sebuah harapan akan terwujudnya Indonesia Emas 2045 dengan hadirnya generasi pemimpin muda.

“Bahwa dibentuknya lembaga ini sebagai wadah untuk menyiapkan pemimpin muda yang berdaya untuk menyongsong kejayaan Indonesia Emas tahun 2045,” ujarnya.

Omat yang berprofesi sebagai Dokter dan Akademisi itu juga mengungkapkan bahwa kepemimpinan harus terus disiapkan untuk mewujudkan cita-cita dan tujuan sebuah organisasi.

“Kepemimpinan itu harus disiapkan, untuk itu generasi muda harus dibekali dengan kapasitas kepemimpinan yang unggul untuk memimpin masa depan, selain itu pemimpin juga harus mampu meng-upgrade kapasitas anggotanya agar bisa menyiapkan generasi yang meneruskan perjuangan dan tujuan organisasinya,” katanya.

Direktur Lembaga Muda Harapan Bangsa, Mujang Kurnia mengungkapkan, lembaganya tersebut akan focus terhadap pengembangan sumber daya pemuda untuk melatihan dan mendidik generasi muda harapan bangsa.

BACA JUGA   Menanti Nahkoda Baru IKA PMII Banten

“Kami memiliki program yang focus terhadap pengembangan sumber daya pemuda, salah satunya program Akademi Pemimpin Muda untuk melatih skill kepemimpinan para pemuda,” katanya.

Mujang juga mengatakan, pada kegiatan tersebut dilaksankan pemberian Anugerah Pemimpin Muda untuk para ketua organisai pemuda di Kota Serang.

“Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ini juga kami memberikan Anugerah Pemimpin Muda kepada para ketua organisasi pemuda di Kota Serang,” terangnya. (Rls)

Artikel ini telah dibaca 16 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ombudsman Banten Ungkap Temuan Over Capacity Jumlah Siswa SMAN/SMKN Pada PPDB 2024 di Provinsi Banten

10 Oktober 2024 - 18:04 WIB

Pemkot Serang Tanam Bawang di Atas Lahan 3 Hektar 

9 Oktober 2024 - 00:06 WIB

Untirta Terakreditasi BAN-PT 2024 sebagai Kampus Unggul

8 Oktober 2024 - 11:14 WIB

Rektor Untirta; Pengangguran Dipicu Bukan Oleh Orang Terdidik 

6 Oktober 2024 - 17:07 WIB

Konsep Marhaenisme Dinilai Relevan Atasi Kesenjangan Sosial dan Ekonomi di Banten 

5 Oktober 2024 - 17:49 WIB

Pemkot Serang Raih Penghargaan ALI dari Kementerian Investasi 

1 Oktober 2024 - 11:30 WIB

Trending di Daerah