Menu

Mode Gelap
Presiden Prabowo Subianto Lantik Penasehat Khusus, Utusan Khusus dan Staf Khusus Presiden Presiden Prabowo Lantik Wakil Menteri Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto Lantik Menteri Kabinet Merah Putih Prabowo Subaianto-Gibran Rakabuming Raka Resmi Jabat Presiden dan Wakil Presiden RI Hasil Pengundian KPU Banten, Airin-Ade Nomor Urut Satu, Andra-Dimyati Nomor Urut Dua

Hikmah · 9 Des 2022 19:17 WIB ·

Kumpulan Doa yang Membuat Hati Tenang Saat Pikiran Gundah Hingga Cemas


 Kumpulan Doa yang Membuat Hati Tenang Saat Pikiran Gundah Hingga Cemas Perbesar

TIRTAYASA.ID – Dalam hidup kita sering kali merasa gundah hingga membuat hati tidak tenang karena pernah merasakan
sedih, kecewa, dan cemas, ketika harus dihadapkan pada sebuah kenyataan yang gak sesuai dengan ekspektasi.

Suasana hati yang tidak tenang hingga gak menentu tersebut jelas akan memengaruhi berbagai aspek kehidupan, termasuk saat bersosialisasi dengan orang lain.

BACA JUGA   Berikut Bacaan Do'a Pulang Bekerja

Oleh karena itu, sebelum bertambah buruk alangkah baiknya kamu mendekatkan diri dengan sang Pencipta agar mendapatkan ketenangan.

Sebagai seorang muslim, ketika kondisi ini terjadi kamu bisa memanjatkan doa tertentu agar suasana hati menjadi lebih tenang dan damai.

Simak beberapa doa yang membuat hati tenang dan damai:

BACA JUGA   Inilah Do'a Saat Akan Berangkat Kerja Agar Meraih Rezeki Halal dan Berkah

1. Doa untuk menenangkan hati berdasarkan Al-Qur’an

Membaca doa yang satu ini senantiasa akan membuat hati menjadi lebih sejuk dan gak resah lagi ketika sedang menghadapi ujian hidup.

Bacaan doa ini berasal dari salah satu ayar Al-Qur’an, yaitu surat Al Baqarah ayar 250:

Rabbanaa afrig ‘alainaa shabraw wa tsabbit aqdaamanaa wansurnaa ‘alal qaumil kafiriin

Artinya: “Ya Tuhan kami, limpahkanlah kesabaran kepada kami, kukuhkanlah langkah kami dan tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir.”

BACA JUGA   Pondok Pesantren Qothrotul Falah Cocok Buat Anak-anak Kesayangan. Yuk, Lihat Profilnya

2. Doa agar dijauhkan dari perasaan negatif

Apakah kamu pernah dihantui perasaan negatif? Kalau begitu, coba baca doa ini agar segera dijauhkan dari berbagai perasaan negatif, seperti gelisah, sedih, marah, kecewa, dan sebagainya.

Allahumma inni a’uuzubika minal hammi wal hazan. wa a’udzubika minal ajzi wal kasali, wa a’udzubika minal jubni wal bukhli, wa a’udzubika min ghalabatid daini wa qahrir rijaal.

Artinya: “Ya Allah, aku berlindung pada-Mu dari rasa sedih dan gelisah, aku berlindung daripada sifat lemah dan malas, dan aku berlindung padamu dari sikap pengecut dan bakhil, dan aku berlindung padaMu dari cengkaman utang dan penindasan orang.”

BACA JUGA   Ini 4 Pilihan Varnish Buat Tampilan Rumah Anda Lebih Natural

3. Doa agar hati jadi tenang dan gak gelisah

Sering sekali ketika sedang tertimpa masalah, hati mendadak menjadi lebih gelisah dan tak tenang. Dalam kondisi tersebut, berikut doa yang bisa kamu baca agar hati jadi lebih tenang:

Allahumma Inni a’udzubika minal hammi wal huzni, wal ajzi, wal kasali, wal bukhli, wal jubni, wal dhola’id daini, wa gholabatir rijali

Artinya: “Ya Tuhanku, aku berlindung kepada-Mu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa lemah serta kelemahan, dari kebakhilan serta sifat pengecut dan beban utang serta tekanan orang-orang (jahat).”

BACA JUGA   Berikut Bacaan Do'a Pulang Bekerja

4. Doa agar bisa ikhlas dan berlapang dada

Hidup memang gak lepas dari masalah. Namun, cara kita menyikapi masalah jelas memiliki peran yang sangat penting.
Segala masalah yang terjadi di dalam hidup pasti akan membuat suasana hati menjadi lebih buruk.

Agar kamu diberi kelapangan dada dan ikhlas menghadapi berbagai masalah yang datang, coba baca doa berikut:

Rabbish rahli sadri. Wayassirli amri. Wahlul uqdatam millisani. Yafqahu qauli
Artinya: “Wahai Tuhanku, lapangkanlah bagiku dadaku, dan mudahkanlah bagiku urusanku, dan lancarkanlah lidahku supaya mereka paham ucapanku.” [QS. Thaha ayat 25-28]

BACA JUGA   UKM Mapelba Uniba Raih 2 Medali Emas di Fornas VII Jawa Barat 

5. Doa untuk memohon agar hati menjadi lebih tenang

Suasana hati yang terlalu negatif justru akan berpengaruh ke kehidupan sehari-hari. Sebelum berakibat buruk, berikut bacaan doa agar hati menjadi lebih tenang:

Allahumma inni as aluka nafsaan bika muthma innah tu,minu biliqooika watardho biqodoika wataqna’u bi’athoika

Artinya: “Ya Allah, aku memohon kepada-Mu jiwa yang merasa tenang kepada-Mu, yang yakin akan bertemu denganMu, yang rida dengan ketetapan-Mu dan yang merasa cukup dengan pemberian-Mu.” (*)

Artikel ini telah dibaca 221 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Anjuran Untuk Berkata Baik atau Diam Saja!

10 Desember 2022 - 07:45 WIB

Anjuran Untuk Berkata Baik atau Diam Saja!

Inilah Do’a yang Dicontohkan Rasulullah Ketika Turun Hujan

9 Desember 2022 - 23:30 WIB

Inilah Do'a yang Dicontohkan Rasulullah Ketika Turun Hujan

Berikut Bacaan Do’a Pulang Bekerja

9 Desember 2022 - 16:13 WIB

Inilah Do’a Saat Akan Berangkat Kerja Agar Meraih Rezeki Halal dan Berkah

9 Desember 2022 - 07:26 WIB

Do’a Memohon Kemudahan dalam Perjalanan

29 November 2022 - 05:37 WIB

Anjuran Untuk Berkata Baik atau Diam Saja!
Trending di Hikmah